Selasa, 24 Juni 2014

KUE PIA


Kalau berbicara tentang pia, apa sih yang ada di pikiran kalian, Ladies? Isian atau renyahnya kulit pia yang langsung lumer ketika digigit? We love both! Gak usah jauh-jauh pergi kalau bisa membuat sendiri resep di rumah. Yuk masak!

Bahan kulit
  • 200    gr    Tepung protein sedang
  • 200    gr    Tepung protein rendah
  • 150    gr    Margarine
  • 60    gr    Gula pasir
  • 200    gr    Air

Bahan Lapisan
  • 320    gr    Tepung protein rendah
  • 200    gr    margarine/ minyak sayur
  • Filling
  • 640    gr    Elmer Chocolate Filling Tropical

Cara Membuat
  1. Timbang bahan kulit untuk setiap pia seberat 25 gram dan bahan lapisan untuk setiap pia seberat 15 gram.
  2. Setelah ditimbang dengan pas, isikan adonan lapisan ke dalam adonan kulit.
  3. Setelah isian diisi dengan takaran sesuai keinginan Anda, pipihkan adonan jangan terlalu panjang, kemudian lipat hingga 3x lipatan.
  4. Setelah dilipat dengan rapi, susun adonan pia memanjang, lalu gulung adonan.
  5. Pipihkan adonan lalu isi dengan @20 gram Elmer Chocolate Filling Tropical.
  6. Tipiskan adonan hingga berbentuk bulat.
  7. Poles bagian atas adonan dengan menggunakan telur.
  8. Letakkan adonan di atas loyang dan masukkan adonan ke dalam oven dengan suhu 180 derajat Celcius selama ±15 menit.
  9. Pia Flanky siap untuk disajikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar