Minggu, 23 Februari 2014

IJAN HARUAN / GABUS BAKAR


konon merupakan resep masakan tradisional yang disajikan di istana  Kutai Kartanegara pada masa silam. resep masakan ini konon sudah banyak ditinggalkan oleh bahkan oleh masyarakat Kalimantan timur. Semoga catatan ini bisa menjadi dokumentasi bahwa masakan ikan bakar khas kutai ini harusnya di jaga dan dilestarikan. Konon menurut catatan Bondan Winarno yang terkenal dengan kata "Maknyus" bahwa di Kalimantan Timur sudah sangat sulit menemukan makanan tradisional khas daerah tersebut. Tentunya pemerintah daerah harus sudah mulai memikirkan bagaimana cara melestarikan resep kuliner pusaka.

Bahan  :

  • 3 ekor (450 gram) ikan haruan (dalam bahasa indonesia disebut ikan gabus)
  • 1,5 sendok teh air asam jawa (dari 1,5 sendok teh asam jawa dan 1,5 sendok makan air)
  • ¾ sendok teh bumbu penyedap-
  • 180 mili liter air
  • 1,5 sendok makan minyak untuk menumis
  • 1 sendok teh garam halus
  • 1 sendok teh gula putih

Bumbu halus :

  • 15 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah besar
  • 6 buah cabai merah keriting

Cara membuat :

  1. Belah ikan gabus dari kepala sampai ekor jangan sampai putus.
  2. Lumuri ikan gabus menggunakan ¾ sendok teh garam.
  3. Diamkan kurang lebih 15 menit.
  4. Panggang ikan gabus sambil dibolak balik hingga matang dan wangi
  5. Siapkan minyak panas. 
  6. Bumbu halus ditumis hingga harum.
  7. Tambahkan garam, gula pasir, bumbu penyedap, air dan air asam jawa. 
  8. Masak hingga matang.
  9. Siram ikan gabus dengan bumbu tumisan. 
  10. Sajikan.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar