Selasa, 07 Januari 2014

Tumis Bayam Jagung Tahu




Kalau Anda sering melihat film animasi yang berjudul “Popeye”, tokoh utama dari film itu yaitu si Popeye yang tadinya lemah akan menjadi kuat jika makan bayam. Nah, hal tersebut karena bayam benar-benar sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Setiap 100 gram bayam ternyata mengandung 2,3 gram protein, 3,2 gram karbohidrat, 3 gram zat besi, dan 81 gram kalsium. Selain itu juga, bayam mengandung banyak vitamin dan antioksidan yang berguna untuk mencegah kanker dan anti penuaan dini, lho. Masakan tumisan dari bayam kali ini pun akan semakin nikmat berkat bumbu masak Royco.

Bahan-bahan

  • 1 ikat bayam, siangi
  • 1 buah jagung, siangi bijinya
  • 1 kotak tahu putih dipotong dadu
  • 1 bawang putih digeprak
  • 1/4 bawang bombay, iris tipis
  • 1/2 sdt Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica putih bubuk
  • 100 cc air
  • minyak untuk menumis
  • minyak untuk menggoreng

Cara Masak

  • Goreng terlebih dahulu tahu yang sudah dipotong dadu sampai kecoklatan, angkat lalu tiriskan.
  • Tumis bawang putih dan bawang bombay, masukkan potongan tahu yang sudah digoreng, biji jagung dan bayam. Tambahkan garam dan merica putih bubuk, lalu aduk hingga merata.
  • Tambahkan air, lalu masak cepat hingga bayam sedikit layu, lalu bubuhi Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam agar rasa tumisan makin nikmat. Masak hingga airnya mendidih dan berkurang.
  • Angkat dan sajikan hangat-hangat dengan nasi pulen yang nikmat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar