Kamis, 02 Januari 2014

OLAHAN TAHU & TEMPE



Tumis Tahu Petai Kecap


Petai ternyata mengandung 3 macam gula alami yaitu sukrosa, fruktosa, dan glukosa yang dikombinasikan dengan serat. Petai juga mampu menurunkan depresi, menghilangkan rasa sakit saat PMS (pre-menstruation syndrome), menyembuhkan anemia, dan bahkan menyembuhkan sembelit.

Bahan-bahan

  • 1 potong tahu Cina, potong kotak-kotak
  • 1 papan petai iris
  • 1 bawang putih digeprak
  • 1/4 bawang bombay, iris tipis
  • 3 sdm kecap manis
  • 1/2 sdt Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt merica putih bubuk
  • 50 cc air matang
  • minyak untuk menumis

Cara Masak

  • Panaskan wajan, masukkan minyak dan goreng tahu Cina yang sudah dipotong kotak-kotak hingga matang kecoklatan.
  • Tumis bawang putih dan bawang bombay, masukkan potongan petai, lalu masukkan juga tahu Cina yang sudah digoreng. Aduk hingga merata dan agak matang.
  • Tambahkan kecap manis, 50 cc air, garam, dan merica. Lalu masak hingga air sedikit asat, dan bubuhi Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi agar rasanya lebih nikmat. Aduk hingga merata, dan masak sampai matang.
  • Angkat dan sajikan selagi hangat.

Tumis Tempe


Anda sedang tidak mau repot ataupun tidak memiliki banyak waktu, tumis tempe yang disajikan dengan nasi hangat pun bisa menggugah selera. Simak resep berikut ini untuk membuat tumis tempe sebagai sajian untuk keluarga.

Bahan-bahan

  • 250 gram tempe. Potong korek api ukuran 3 cm, lalu goreng ½ matang
  • 25 gram cabe merah dan hijau, potong serong
  • 15 gram bawang putih, iris tipis
  • 25 gram bawang merah, iris tipis
  • 2 potong lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 1 sachet Royco bumbu masak All in One
  • 2 sendok makan kecap manis Bango
  • 4 sendok makan minyak
  • 200 ml air

Cara Masak

  • Panaskan minyak, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga matang.
  • Masukkan lengkuas, daun salam, serta cabe, lalu masak hingga matang.
  • Masukkan tempe, air, bumbu masak Royco All-in-One, dan kecap manis.
  • Masak hingga bumbu meresap ke dalam tempe dan air agak mengering.

Telur Bistik

Telur selain bermanfaat bagi kesehatan juga memiliki rasa yang enak. Di samping itu, telur juga sangat mudah untuk dimasak atau dikombinasikan dengan hidangan lain. Telur Bistik bisa menjadi hidangan istimewa di meja makan Anda

Bahan-bahan

  • 5 butir telur pilihan
  • ¼ kg daging cincang
  • 1 buah tomat yang sudah diiris
  • 2 lembar daun selada segar
  • ½ buah wortel yang dipotong stik lalu direbus
  • 5 batang buncis yang telah dipotong stik dan direbus
  • 1 buah kentang yang sudah dipotong stik dan direbus
  • ½ bombay yang dicincang halus
  • ½ sendok teh kecap Inggris
  • 2 sendok makan margarin
  • Lada putih secukupnya
  • 1 sendok makan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi
  • Garam secukupnya

Cara Masak

  • Pertama-tama, aduk dan campurlah 1 butir telur dengan daging cincang dan irisan bombay.
  • Tambahkan lada dan garam secukupnya.
  • Rebuslah telur hingga matang lalu kupas kulitnya.
  • Balurlah telur dengan adonan daging cincang.
  • Goreng telur yang telah dibalur dengan api sedang sampai matang.
  • Tumis buncis, wortel, dan kentang. Angkat dan sisihkan.
  • Panaskan margarin, kemudian masukkan 2 sdm air dan diaduk.
  • Masukanlah dan aduk-aduk Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi sampai mendidih.
  • Belahlah 2 telur yang telah digoreng lalu siram dengan kecap Inggris dan saus margarin.
  • Tambahkan pula tomat, daun selada, wortel, buncis, dan kentang


Tempe Asem Pedas


Tempe adalah panganan favorit khas Indonesia yang kaya akan protein dan sangat baik bagi tubuh. Mengolah tempe pun kini lebih variatif dan tidak hanya bisa digoreng saja. Dengan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi, Anda dapat membuat Tempe Asem Pedas yang nikmat dan gurih.

Bahan-bahan

  • 2 liter air
  • 200 gram daging tetelan sapi
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 2 cm lengkuas. memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 2 buah cabai merah, belah dua membujur
  • 2 buah cabai hijau, belah dua membujur
  • 200 gram tempe. potong 2x2 cm
  • 3 buah belimbing sayur, iris melintang 1 cm
  • 2
  • 1 sendok teh asam Jawa, remas-remas dengan 50 ml air, saring
  • 1 sdm Royco rasa sapi
  • 2 sendok makan daun bawang merah cincang

Cara Masak

  • Didihkan air, rebus daging hingga empuk. Angkat, sisihkan kaldunya 500 ml.
  • Panaskan minyak, tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam hingga harum.
  • Masukkan cabai merah dan cabai hijau Aduk-aduk hingga layu.
  • Masukkan tempe, daging tetelan, dan kaldu. Didihkan.
  • Tambahkan belimbing sayur, air asam Jawa, Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Sapi dan daun bawang merah.
  • Masak hingga semua bahan matang. Angkat.
  • Sajikan hangat bersama nasi yang pulen dan nikmat.

Tahu Rica Ayam Suwir


Tahu dan ayam merupakan kombinasi makanan yang akan menggugah selera makan Anda, apalagi jika dimasak dengan bumbu-bumbu masakan pilihan yang tepat.

Bahan-bahan

  • 4 buah tahu pilihan
  • 1 potong ayam goreng, yang kemudian disuwir suwir
  • 1 buah jeruk nipis segar
  • 1 sendok teh garam
  • 6 sendok makan minyak goreng untuk menumis
  •  
  • Bumbu yang perlu ditumbuk kasar:
  • 10 buah cabai merah yang dibuang bijinya
  • 2 buah tomat yang telah dipotong besar
  • 1 batang serai, lalu ambillah umbutnya
  • 1 cm jahe yang sudah digeprak
  • 5 buah cabai rawit
  • 1/2 sendok teh Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam

Cara Masak

  • Lumuri potongan ayam goreng yang telah disuwir suwir dengan air jeruk.
  • Tumislah tahu hingga kuning kecoklatan.
  • Lalu, tumislah bumbu kasar sampai tercium wangi.
  • Tambahkan air jeruk nipis dan Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam.
  • Langkah terakhir ialah dengan memasukkan ayam dan tahu, lalu sajikan selagi hangat.

Tahu Kukus Kembang Sosis

 

Tidak ada salahnya jika Anda melibatkan si kecil dalam aktivitas memasak Anda sambil si kecil belajar masak, sehingga tentu saja dia akan memakan masakan yang dibuatnya sendiri. Berikut ini resep yang cocok dibuat untuk Anda bersama si kecil. Sajian yang sangat menarik ini tentunya akan membuat momen memasak Anda bersama si kecil semakin menyenangkan

Bahan-bahan

  • 4 btg sosis sapi atau ayam, sesuai selera
  • 5 bh tahu putih
  • 2 btr telur ayam
  • 1 bh wortel yang dipotong dadu
  • 3 btg daun bawang
  • ¼ sdt merica bubuk
  • 3 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 1 sachet Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam dan garam secukupnya

Cara Masak

  • Tumbuk tahu putih hingga lembut lalu tambahkan telur, daun bawang, wortel, bawang putih, garam, dan merica lalu aduk hingga adonan tercampur dengan baik.
  • Potong sosis menjadi empat bagian lalu potongan tadi belah menjadi empat sehingga terlihat seperti gurita atau kuncup bunga.
  • Lalu siapkan cetakan kue putu ayu yang bagian dalamnya diolesi dengan menggunakan minyak lalu masukan adonan tahu yang disiapkan sebelumnya ke dalam cetakan hingga penuh.
  • Setelah itu letakkan sosis yang sudah dibentuk tadi ke atas cetakan yang telah diisi adonan sampai adonan habis lalu kukus dengan api sedang selama 25 menit.

Pizza Tahu


Pizza tahu, terdengar unik memang, karena pizza yang pada umumnya jarang sekali menambahkan tahu ke dalamnya, kini bisa Anda kreasikan menjadi pizza dengan cita rasa yang berbeda.

Bahan-bahan

  • 100 gram tahu Jepang (sutera), lalau dipotong dadu
  • 30 gram bawang bombay yang dipotong slice
  • 20 gr paprika merah, potong dadu
  • 20 gr paprika hijau, potong dadu
  • 10 gram tepung tapioka
  • 200 gram telur sebanyak 4 butir
  • 50 ml susu cair segar
  • 150 gr keju yang sudah diparut
  • 1 sachet Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
  • 30 gram Blue Band

Cara Masak

  • Campurkan telur, royco ayam, susu segar, dan tepung tapioka.
  • Kemudian kocok hingga tercampur sempurna.
  • Siapkan dan panaskan Blue Band di panci.
  • Tambahkan telur yang sudah dicampur.
  • Masaklah dengan api kecil.
  • Masukan tahu Jepang, paprika merah, bawang bombay, dan paprika hijau.
  • Tutup panci dan tunggulah hingga benar-benar matang.
  • Taburkan keju parut sesudahnya lalu siap untuk disantap.

Tempe Sandwich Ebi


Dengan sedikit kreativitas dan tentunya bumbu masak Royco, tempe yang semula terlihat ndeso akan terlihat makin “kebarat-baratan”. Ya, dalam resep kali ini, tempe akan dibuat lebih nikmat dan unik dalam bentuk sandwich dan tentunya sentuhan rasa ebi dari bumbu masak Royco yang sangat nikmat, nyaam!

Bahan-bahan

  • 200 gram tempe (potong memanjang seperti roti)
  • 75 gram lettuce
  • 1 buah tomat iris tipis
  • 1 buah timun iris tipis
  • ½ buah bawang bombay iris panjang tipis
  • 100 gram keju cheddar
  • 50 gram tepung terigu
  • 50 gram maizena
  • 100 ml air
  • 50 ml minyak goreng
  • 1 bungkus Royco ebi

Cara Masak

  • Campur air dan ½ bungkus Royco ebi, aduk rata.
  • Lalu masukkan potongan tempe, dan balur denga tepung terigu.
  • Panaskan minyak sedikit untuk menggorang tempe yang sudah dibumbui. Panaskan dengan api kecil hingga kedua sisinya berwarna coklat keemasan dan matang.
  • Lapis irisan tempe, irisan lettuce, tomat, bawang bombay, timun, keju cheddar, ditutup lagi dengan tempe.
  • Buat saus siram dengan ½ sachet bumbu masak Royco ebi, campurkan air dan maizena, masak di panci, dan aduk hingga mengental.
  • Sajikan sandwich tempe disiram dengan saus ebi.


Bakwan Tahu


Anda sekeluarga suka camilan dari tahu? Cobalah resep kali ini, yaitu bakwan tahu. Selain rasanya yang gurih dan renyah, tahu memiliki nutrisi yang berlimpah di dalamnya.

Bahan-bahan

  • 400 gr tahu Cina atau tahu putih yang sudah dihaluskan
  • 3 butir telur pilihan
  • 100 gram tepung terigu
  • 50 gram toge
  • ¼ sendok teh lada
  • ¼ sendok teh garam
  • 1 bungkus Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
  • 1 tangkai daun bawang yang telah diiris halus
  • 100 gram udang yang telah dikupas kulitnya
  • Siapkan pula minyak goreng secukupnya

Cara Masak

  • Seluruh bumbu maupun bahan masakan dicampurkan hingga merata. Bentuklah bulat-bulat lalu goreng hingga terlihat kuning kecoklatan. Masaklah dengan api yang sedang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar